Cara Membuat Skedul Umur Piutang dan Jurnal Penyesuaiannya
Cara membuat skedul umur piutang dan jurnal penyesuainya diperlukan sebagai dasar penghapusan piutang tak tertagih dengan metode cadangan kerugian piutang. Analisis piutang tak tertagih bermanfaat untuk menentukan kualitas pembayaran dari pelanggan setelah diberikan kebijakan penjualan kredit.
Mengapa daftar umur piutang diperlukan untuk audit? sebab auditor akan menilai piutang yang terlalu lama memiliki risiko tidak terbayarkan. Bagaimana cara menentukan jangka waktu termin pembayaran tagihan yang akan jatuh tempo dapat disesuaikan dengan term of payment yang disepakati sebelum pengiriman barang.
Contoh soal analisis piutang tak tertagih berdasarkan umur piutang diawali dengan menentukan termin pembayaran. Akun cadangan kerugian piutang dibentuk berdasarkan persentase penjualan kredit dan piutang dagang yang didistribusikan oleh akuntan publik sesuai keuntungan yang ditargetkan diakhir tahun.
Kegunaan Analisis Umur Piutang bagi Perusahaan dan Auditor
Apa kegunaan analisis umur piutang bagi perusahaan adalah entitas dapat mengkaji ulang tentang kebijakan penjualan kredit kepada pelanggan. Piutang adalah hasil penjualan atas barang yang telah dikirimkan tetapi belum terdapat pembayaran atas barang yang telah dipesan sesuai jangka waktunya.
Cara membuat skedul umur piutang tak tertagih dan jawabannya memprioritaskan pada tagihan-tagihan yang akan jatuh tempo. Piutang tak tertagih adalah estimasi nilai penjualan yang tidak mampu diterima oleh penjual karena kesulitan keuangan dari pelanggan bahkan adanya indikasi kebangkrutan yang dialaminya.
Mengapa daftar umur piutang diperlukan untuk audit? karena adanya kelemahan dalam penjualan kredit. Kelebihan penjualan kredit adalah meningkatkan omzet perusahaan ditahun berjalan. Kelemahan penjualan kredit adalah adanya indikasi tidak mampu membayarkan tagihan setelah barang dikirimkan penjual.
Baca Juga: Cara Menghitung Unit Ekuivalen untuk Biaya Konversi dan Bahan Baku
Contoh Soal Taksiran Kerugian Piutang Berdasarkan Analisis Umur Piutang
Contoh soal taksiran kerugian piutang berdasarkan analisis umur piutang berakibat pada tidak mampu dibayarkannya tagihan yang mau jatuh tempo. Metode langsung dan metode tidak langsung dalam penghapusan piutang bertujuan agar nilai piutang dilaporkan sesuai jumlah tagihan yang mampu dibayarkan oleh pelanggan.
Cara membuat skedul umur piutang tak tertagih wajib dibuat bagi perusahaan yang memiliki kebijakan kredit cukup lemah. Sistem pengendalian internal atas penjualan kredit harus menilai kualitas pembayaran tunai sebelum memberikan termin pembayaran untuk mengurangi resiko tidak dibayarkannya tagihan.
Contoh soal taksiran piutang tak tertagih berdasarkan analisis umur piutang terjadi pada CV Staff Accounting yang melaporkan cadangan kerugian piutang sebesar Rp 800.000 pada tanggal 31 desember. Adapun daftar piutang masih belum dibayarkan oleh pelanggan yang memiliki perjanjian penjualan kredit sesuai termin pembayarannya adalah
Kode Pelanggan | Nama Pelanggan | Tanggal Faktur Pajak | Tagihan | Termin pembayaran |
C001 | PT. Garuda Perkasa | 01/08/2022 | Rp 30.000.000 | n/30 |
C002 | PT. Medika Sejahtera | 02/12/2022 | Rp 260.000.000 | n/30 |
C004 | PT. Bulan Bintang | 01/11/2022 | Rp 250.000.000 | n/30 |
Baca Juga: Contoh Kasus Rekonsiliasi Bank dan Jawabannya
Cara Membuat Skedul Umur Piutang Tak Tertagih dan Jurnal Penyesuaiannya
Cara membuat skedul umur piutang tak tertagih dan jurnal penyesuainya dalam materi akuntansi keuangan menengah. Bagaimana cara menghitung cadangan kerugian piutang dapat disesuaikan dengan persentase piutang dagang atau penjualan kredit yang didapatkan pada akhir periode akuntansi.
Langkah-langkah membuat daftar umur piutang dapat menjadi dasar dalam menghitung cadangan kerugian piutang. Cara menentukan umur piutang diawali dengan menentukan tanggal faktur pajak. Faktur pajak adalah pelaporan atas pemungutan pajak pertambahan nilai yang telah dipungut atas barang dan jasa kena pajak.
Cara membuat skedul umur piutang dan jurnal cadangan kerugian piutang bermanfaat untuk mengkaji ulang kebijakan penjualan kredit. Penjualan cicilan atau kredit diberikan kepada lawan transaksi yang memiliki kualitas pembayaran secara tepat waktu berdasarkan riwayat pembayarannya dimasa lampau.
Adapun cara membuat skedul umur piutang tak tertagih sebagai berikut:
Nama Pelanggan | Tanggal Faktur Pajak | Termin pembayaran | Umur Piutang | Jatuh Tempo |
PT. Garuda Perkasa | 01/08/2022 | n/30 | 122 hari | Jatuh Tempo |
PT. Medika Sejahtera | 02/12/2022 | n/30 | -1 hari | Belum |
PT. Bulan Bintang | 01/11/2022 | n/30 | 30 hari | Jatuh Tempo |
Cara membuat jurnal penyesuaian cadangan kerugian piutang berdasarkan jumlah piutang yang jatuh tempo disesuaikan dengan persentase penyisihan piutang tak tertagih. Apabila CV Staff Accounting menetapkan persentase penyisihan sebesar 5% dari tagihan jatuh tempo, Maka jurnal penyesuaian yang dibuat adalah
Tanggal | Keterangan | Debit | Kredit |
31/12/2022 | Beban Kerugian Piutang | Rp 13.200.000 | |
Cadangan Kerugian Piutang | Rp 13.200.000 |
Baca Juga: Contoh Soal Kas Kecil Metode Imprest dan Jurnal Pengisian Kembali
Demikian cara membuat skedul umur piutang dan jurnal penyesuaiannya dalam materi akuntansi pengantar dan akuntansi keuangan menengah. Sistem pengendalian internal penjualan kredit harus dapat mencegah adanya pemberian termin pembayaran kepada pelanggan yang memiliki credit score rendah.
Posting Komentar untuk "Cara Membuat Skedul Umur Piutang dan Jurnal Penyesuaiannya"